Pada dasarnya, hairspray adalah bahan kimia yang membentuk lapisan tipis polymer yang merekatkan dan membuat kaku helai-helai rambut. Lapisan ini tahan-air, sehingga tidak akan mudah dicuci begitu saja dengan air. Seiring dengan waktu, sisa - sisa residu hairspray yang tertinggal di rambut akan menumpuk dan mengurangi kilau warna rambut. Apalagi pada beberapa profesi seperti model dan artis, penggunaan hairspray yang sering dan ekstrim bisa membuat rambut menjadi tidak sehat.
Biasanya, shampoo yang bagus (dan agak mahal) bisa membersihkan sisa - sisa hairspray di rambut, selama kita tidak menggunakan hairspray itu berlebihan. Tetapi untuk kondisi yang 'akut' kita bisa menggunakan bahan baking soda. Caranya mudah, campurkan 1 sendok baking soda dengan shampoo, lalu gunakan untuk mencuci rambut. Baking soda bukan hanya bisa membersihkan hairspray dengan bersih, tetapi ia juga bisa membersihkan kulit kepala.
Bila dirasa masih kurang bersih, kamu bisa mengulangi mencuci rambut dengan ramuan ini sekali lagi. Jangan kuatir bila masih ada sedikit sisa-sisa hairspray, biasanya sisa-sisa itu akan hilang saat kita membilas dan menggunakan conditioner.
Saran untuk yang sering mengalami kesulitan membersihkan sisa-sisa hairspray di rambut, mulailah pertimbangkanlah untuk mencari tipe hairspray lain yang lebih lembut dari yang sekarang biasa digunakan.
blokf.com
Biasanya, shampoo yang bagus (dan agak mahal) bisa membersihkan sisa - sisa hairspray di rambut, selama kita tidak menggunakan hairspray itu berlebihan. Tetapi untuk kondisi yang 'akut' kita bisa menggunakan bahan baking soda. Caranya mudah, campurkan 1 sendok baking soda dengan shampoo, lalu gunakan untuk mencuci rambut. Baking soda bukan hanya bisa membersihkan hairspray dengan bersih, tetapi ia juga bisa membersihkan kulit kepala.
Bila dirasa masih kurang bersih, kamu bisa mengulangi mencuci rambut dengan ramuan ini sekali lagi. Jangan kuatir bila masih ada sedikit sisa-sisa hairspray, biasanya sisa-sisa itu akan hilang saat kita membilas dan menggunakan conditioner.
Saran untuk yang sering mengalami kesulitan membersihkan sisa-sisa hairspray di rambut, mulailah pertimbangkanlah untuk mencari tipe hairspray lain yang lebih lembut dari yang sekarang biasa digunakan.
blokf.com